Published by Foni Sanjaya, S.Kom • 23 Dec 15:35
eproc 6002x dilihat
LPSE

Perawatan (maintenance) Perangkat Server LPSE Kota Medan


Untuk meningkatkan daya dukung penyelenggaran tugas dan fungsi Layanan Pengadaan Secara Elektronik (LPSE) Kota Medan perlu kiranya dilakukan perawatan (maintenance) perangkat server LPSE Kota Medan yang akan dilaksanakan pada :

Hari/Tanggal : Jumat s.d Senin / 24 s.d 27 Desember 2021
Pukul : 20.00 WIB sampai dengan selesai


Dengan dilakukannya perawatan (maintenance) perangkat server tersebut maka akan berdampak sebagai berikut :
  • Tidak dapat diaksesnya aplikasi website LPSE Kota Medan dengan alamat domain https://lpse.pemkomedan.go.id/eproc4/;
  • PA/KPA/PPK dari seluruh OPD Pemerintah Kota Medan tidak dapat melakukan input data Sistem Informasi Rencana Umum Pengadaan (SIRUP);
  • Pokja Pemilihan dan Pejabat Pengadaan Barang/Jasa tidak dapat melakukan proses pemilihan penyedia melalui metode tender, tender cepat ,e-pengadaan langsung dan e-Penunjukan Langsung;
  • Pejabat Pembuat Komitmen dan Pejabat Pengadaan Barang/Jasa tidak dapat melakukan proses pembelian (e-purchasing) melalui E-Katalog Nasional maupun E-Katalog Lokal Kota Medan untuk pengadaan barang/jasa melalui aplikasi katalog;
Pemerintah Kota Medan melalui Bagian Pengadaan Barang dan Jasa Setda Kota Medan memohon maaf atas ketidaknyamanan ini dan akan terus meningkatan mutu pelayanan bagi seluruh pengguna.

Demikian disampaikan untuk dimaklumi, atas perhatiannya diucapkan terima kasih.

 
DTO
Kepala Bagian Pengadaan Barang dan Jasa
Sekretariat Daerah Kota Medan

maintenance serverlpsemedanperawatan
Share on Social Media

Category

Popular

231660x dilihat
E-katalog LKPP Tambah Fitur Fasilitas Pelayanan Informasi
107168x dilihat
LKPP Resmi Keluarkan Format Standar Dokumen Pengadaan Terbaru
87791x dilihat
Identifikasi Penggunaan Produk Dalam Negeri (PDN) SPSE v4.4
36609x dilihat
Sistem Informasi Kinerja Penyedia (SIKaP)
27330x dilihat
E-Kontrak

New

13 Jun 14:05
Percepat Transormasi Digital PBJ, Dir. SPD Selenggarakan BIMTEK LPSE SPSE untuk 4 DOB Papuas
27 Feb 13:22
Pemberitahuan Migrasi Server LPSE Kab.Lumajang
16 Nov 15:15
Pemberitahuan Gangguan Teknis Server LPSE Kota Bukittinggi
15 Nov 13:51
LKPP Serahkan 17 Standar LPSE dan Apresiasi Atas Pencapaian Tingkat Kematangan UKPBJ Level Proaktif Kepada Kementerian Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal, dan Transmigrasi RI
31 Oct 09:24
Pemberitahuan Maintenance Server LPSE Kota Tangerang Selatan